Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2006

Minggu Ke-25 Kehamilan

Gambar
Hai Nunieq Haryanto, Sudah saatnya untuk anda untuk mencari kelas-kelas untuk senam kehamilan. Kelas kehamilan ini diperlukan oleh anda untuk mempermudah dan membantu anda mempersiapkan diri untuk persalinan terutama bagi anda yang sedang mengalami kehamilan yang pertama kali. Selain anda, suami anda pun dapat memperoleh informasi mengenai proses melahirkan, ataupun pengetahuan mengenai hal-hal yang mungkin terjadi pada saat melahirkan. Pada umumnya kelas senam kehamilan hampir serupa dan menawarkan pilihan-pilihan yang serupa. Pemilihan tempat senam kehamilan sebaiknya berdasarkan pertimbangan antara lain jumlah dari peserta yaitu tidak terlalu banyak peserta karena akan mengakibatkan kurang efektifnya pertukaran informasi, rekomendasi dari dokter atau bidan anda. Tulang bayi anda di minggu ini semakin mengeras dan bayi anda menjadi bayi yang semakin kuat. Saluran darah di paru-paru bayi sudah semakin berkembang. Garis disekitar mulut bayi sudah mulai membentuk tetapi fungsi menelan s

Indonesia-ku Menangis (Lagi)

Gambar
"Daerah Istimewa" dilanda bencana lagi... Bunda sekeluarga turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas musibah Gempa yang dialami sodara 2 kami di Yogya. Semoga selalu diberi kekuatan, kesabaran dan ketabahan dalam menjalani cobaan ini... Dan semoga dengan cobaan ini dapat membuat kita untuk lebih mendekatkan diri kepada-Nya. Amien...

Ada Apa Dgn Shoutboxku?

Gambar
Saat ini bunda lagi onlen. Soalle di kantor lagi gak ada kerjaan. Sambil nunggu jam pulang bunda buka catatan ini, tapi koq oggixnya error? Ada apa ya? Karena penasaran, bunda langsung datang ke oggix , eh ternyata error jugak. Hikss.. Trus, bunda coba nengok ke blog-na temens yang pake oggix ternyata semua pada error abis. Duh.. ada apa dengan oggix ya?

Menu Makan Siang Bunda

Gambar
Ini menu lunch hari ini, besok bunda bawa apalagi ya? :P Setiap hari kalo ke kantor , bunda selalu bawa bekal untuk makan siang. Soalle di kantor bunda gak ada kantinnya en lumayan jaooh dari yang namanya Rumah Makan. Jadinya kalo gak bawa bekal, alamat bisa berlapar 2 deh seharian. Atau gak numpang makan aja ama temens. :P Nah, hari ini bekal lunch bunda kayak yang diatas tuh. Ada nasi, trus sayur bayam, ada perkedel dan ikan "Nike" ( mirip merk sepatu ya? :P) dan pisang ( 3 buah boo! biar gak sembelit hehehe ). Ikannya aneh ya? Namanya ikan "Nike" atawa "Duwo". Sejenis ikan laut yang ukurannya kecil 2 ( kayak ikan teri gituh ) yang kabarnya hanya ada di daerah Gorontalo. Rasanya enak banget, karena proteinnya sangat tinggi jadi emang cocok buat bunda yang lagi pregnant. Di Gorontalo aja ikan ini termasuk ikan exclusive , soalle gak setiap hari bisa didapat. Ikan ini kadang sebulan sekali, 2 bulan sekali, bahkan kadang sampe 6 bulan sekali baru mu

Minggu Ke-24 Kehamilan

Hai Nunieq Haryanto, Pada umumnya pada minggu ke 24 kehamilan disarankan untuk melakukan check gula darah, untuk mengetahui apakah anda menderita diabetes pada kehamilan Gestational Diabetes. Diabetes pada kehamilan dapat menyebabkan bayi anda lahir dengan berat badan yang tinggi yang membuat anda harus melahirkan secara cesar. Apabila anda mengalami diabetes pada kehamilan maka sebaiknya anda langsung diawasi oleh dokter anda. Ada kemungkinan diabetes pada kehamilan akan hilang setelah anda melahirkan. Sehingga disarankan untuk melakukan test kadar gula darah lagi setelah anda melahirkan untuk menentukan apakah anda menjadi penderita diabetes atau tidak. Walaupun mungkin anda tidak mengidap penyekit diabetes setelah melahirkan tetapi tetap disarankan untuk menjaga pola makan dan pola hidup sehat dikemudian hari untuk menghindari timbulnya Diabetes Mellitus dikemudian hari. Kulit bayi pada saat ini masih tipis dan transparan, dan masih keriput tapi lapisan kulit bayi anda sudah mulai t

Duh... Sembelit !!!

Gambar
Salah satu problem saat hamil adalah S.E.M.B.E.L.I.T Bunda juga sempat ngalamin beberapa minggu kemarin. Gak bisa B.A.B selama 3 hari! Duh.. gak enak banget deh! Perut terasa serba gak nyaman. Setiap mau BAB rasanya pengen nangis ; kesal sendiri. (hehehe) Untung bunda punya ibu yang perhatian banget dan selalu menasehati bunda untuk tetap sabar ( terima kasih ya ibundaku ), selalu nyiapin makanan yang berserat setiap hari, sayuran, buah dan kadang menemani bunda jalan pagi, selalu ingatin minum air putih yang banyak. ( Soalle ayahnya dd jauh sih, hiks ) Mungkin temen 2 lain yang lagi pregnant juga mengalami hal yang sama. Emang, menurut artikel yang bunda baca, sembelit atau konstipasi sering dialami oleh ibu hamil. Ini terjadi karena adanya peningkatan hormon progesteron yang menyebabkan relaksasi otot sehingga usus kurang efisien. Hal ini mengakibatkan daya dorong usus terhadap sisa makanan berkurang. Sisa makanan menumpuk dan terjadilah sembelit. Selain masalah hormonal, sembelit ju

Minggu Ke-23 Kehamilan

Hai Nunieq Haryanto, Kram pada kaki adalah salah satu hal yang mungkin terjadi pada saat kehamilan. Kram kaki juga dapat timbul bahkan mungkin sering terjadi pada saat malam hari atau ditengah-tengah tidur nyenyak anda. Kram kaki ini juga dapat ditimbulkan karena lelah dengan aktifitas anda seharian dan berkumpulnya cairan pada kaki anda. Sebaiknya di siang hari apabila anda banyak melakukan aktifitas anda dapat menghentikan aktifitas anda beberapa saat untuk beristirahat dan mengangkat kaki anda dengan posisi yang lurus. Anda duduk di kursi dan taruhlah kursi lain dihadapan anda dan letakan kaki di kursi tersebut. Selain itu usahakan untuk tetap banyak meminum air putih paling sedikit 8 gelas per hari. Mata bayi anda sudah terbentuk baik walaupun warna mata bayi anda masih belum jelas. Pankreas bayi sudah mulai memproduksi insulin. Paru-parunya semakin berkembang untuk mempersiapkan bayi untuk bernafas. Berat badan bayi anda sudah mencapai 500-510 gram dengan tinggi 28-30 cm. Salam, w

Gembira Dan Sedih ...

Iya, bunda gembira tapi juga sedih... Gembira karena dapat kabar dari ayah katanya mbak Romzana ( kakak perempuan ayah ) mau nikah bulan juni di Pekalongan ( Selamat ya mbak Rom ...) Sedih karena bunda gak bisa hadir... hiks... Sebenarnya jumat kemarin ayah dah kabarin dan minta bunda datang untuk menghadiri acara nikahnya mbak rom sekalian acara nujuh-bulanan bunda disana. Bunda bingung, padahal sebelumnya ayah dah rencana mau datang ke gorontalo nengok bunda dan 'dedek' tanggal 11 Juni mendatang dan udah boking ticket di Sriwijaya Air. Tapi sekarang tiba-tiba bunda yang diminta datang. Gimana ya? Lagi pregnant gini, apa bunda kuat bepergian jauh? Duduk di pesawat ke jkt 4 jam, trus ke pekalongan duduk di bis 7 jam. Duhh... Tapi, ingat mbak rom, ingat mbah, ingat ngumpul bareng keluarga ayah, ingat pekalongan, ingat pusat grosir batik (hehehe)... hikss... pengen bangeet !! Pergi... gak... pergi... gak... ?? Pikir.. dipikir... dan akhirnya.... Pertama , bunda nelpon ke Lion A

Ke Dokter

Kemarin sore setelah pulang kantor bunda ke dokter Elson Zakaria, SpOG untuk periksa kandungan. Seperti biasa ibu yang nemenin karena ayah kan jauh. Tiba di tempat praktek bangku antrian nyaris full dengan pasien, mungkin karena sabtu libur jadi pasiennya lumayan banyak. Untung bunda dah nelpon duluan dan dapat antrian nomor 8, jadi gak lama nunggunya. Saat diperiksa bunda minta di USG ( soalle pengen liat si 'dedek' di dalam hehehe ). Dokter jelasin posisi janin, diukur panjangnya, diameter kepalanya, dsb. Kata dokter usia kandungan udah 22-23 minggu ( cocok kan dengan catatan bunda :) ) Dan HPL-nya akhir bulan agustus, insya Allah... Trus, berat badan bunda naik lagi. Kalo waktu imunisasi kemarin BB-nya 54,5 Kg, sekarang udah 56 Kg. Berarti selama hamil BB bunda naik 7 Kg. Sip dah! Karena semuanya baik, dokter cuman ngasih resep vitamin Pervita untuk diminum selama 30 hari. Dan disaranin banyak makan sayur dan buah dan kesehatannya di jaga terus. Yup, thanks ya dokter dan a

Minggu Ke-22 Kehamilan

Hai Nunieq Haryanto, Kehamilan di minggu ke 22 mungkin berat anda sudah bertambah sekitar 5-7 kg, dimana pada minggu-minggu selanjutnya kenaikan berat badan anda sekitar 1 kg perbulan. Berat badan anda juga sudah mulai harus diperhatikan apabila diawal kehamilan anda yang termasuk orang kategori kurus maka anda harus menyesuaikan kenaikan berat badan anda sebaliknya juga apabila dari awal anda termasuk orang yang kelebihan berat badan maka diharapkan anda dapat mengurangi sedikit kenaikan berat anda. Walaupun anda akan mengalami kenaikan berat badan paa minggu-minggu selanjutnya tetapi tetap anda harus memperhatikan asupan gizi yang baik bagi anda dan bayi anda.Sebaiknya anda sudah mempertimbangkan untuk meningkatkan tambahan zat besi pada asupan makanan anda. Zat besi ini berguna untuk membentuk zat darah merah atau Haemoglobin, dan memperkuat daya tahan tubuh anda. Haemoglobin ini merupakan protein yang membawa oksigen keseluruh tubuh anda. Zat besi ini dapat anda temukan pada daging

Bajuku Dulu, Tidak Begini ...

Baju dinas kantor bunda udah gak muat lagi. Hiks. Terpaksa tadi kekantor pake blouse biasa aja. Jadinya waktu apel pagi tadi bunda berdiri dibarisan belakang :D soalle gak PD. *buncit* Emang sih, sejak pregnant bunda selalu pake blouse biasa kalo ke kantor kecuali hari senin soalle tiap hari senin kan harus apel pagi. Tapi, pagi tadi jas kantor bunda gak bisa dikancing lagi depannya. Hmmmfff..! Untung dikantor soal pakaian gak jadi masalah. Gak harus pake seragam dinas tiap hari, yang penting rapih dan sopan. Trus, baju bunda dah banyak yang sempit, kemarin sempat muter 2 di toko nyari blouse hamil tapi gak ada yang cocok. Blusnya banyakan lengan pendek, bunda kan pake jilbab jadi bajunya mesti yang lengan panjang. Hiks, di gorontalo kok susah banget ya . Kalo ayah tauk pasti ayah bilang 'makanya hidup di jakarta, mau nyari apa aja pasti ada'. ughhh! ( Ayah, kirimin baju hamil dong... :D )

Imunisasi Pertama

Kemarin bunda periksa kandungan ke puskesmas. Tadinya mau minta rujukan ke poli kebidanan RSAS Gorontalo. Tapi pikir 2 sama aja, lagian gak ada keluhan cuman pengen imunisasi aja. Soalle selama hamil ini blom pernah imunisasi :D Karena baru sekali ini periksa di puskesmas ( selama ini bunda selalu periksa ke dokter praktek ), jadi bunda diregist dulu, dikasih buku KIA (Kesehatan Ibu dan Anak) yang berisi tentang informasi catatan kesehatan ibu selama hamil, bersalin dan nifas dan kesehatan anak (baru lahir, bayi dan balita). Trus berat badan bunda ditimbang, udah 54,5 Kg. Berarti sebulan ini naiknya 2,5 Kg. Sip dah! Tekanan darahnya 120 /pp, normal! Setelah itu diperiksa kandungan, diukur tinggi Fundus-nya 20 cm dan diperiksa letak janin dan denyut jantung janin ( bunda gak tauk nama alatnya :P ). Saat denger denyut jantung 'dedek', bunda rasanya bahagia banget... ternyata dalam perut bunda ada sebuah kehidupan, Subhanallah!! ( sayang ya, ayah gak bisa denger :( ) Abis itu

Minggu Ke-21 Kehamilan

Hai Nunieq Haryanto, Pada minggu ke 21 ini akan ada perubahan warna pada kulit disekitar perut bawah anda yaitu timbulnya garis coklat berawal dari atas tulang kemaluan sampai ke bagian pusar yang dinamakan linea nigra. Terjadinya perubahan warna tersebut karena adanya hormon kehamilan dan berakibatnya terjadinya hipermigmentasi, selain perubahan warna di perut juga dapat terjadi perubahan warna di wajah seperti masker yang terjadi di pipi, hidung dan disekitar mata, perubahan warna ini sering disebut sebagai Masker Kehamilan atau cloasma. Terjadinya perubahan warna kulit ini akan sangat terlihat pada orang yang memiliki kulit gelap, semakin gelap warna kulitnya maka semakin gelap linea nigra terlihat. Akibat berubahnya hormon pada wanita pada saat hamil maka banyak pula perubahan yang semakin terlihat, terutama pada kulit. Selain terjadinya hiperpigmentasi cloasma dan linea nigra ada juga yang disebut dengan noda merah (spider angiomas) yang dapat timbul dimana pun dibagian tubuh anda